Polres Kuningan Polda Jabar – Aipda Sonita Bhabinkamtibmas Polsek Mandirancan, menjalankan tugasnya dengan melaksanakan sambang ke warga desa binaan, Desa nanggela Kecamatan Mandirancan. Kegiatan tersebut tidak hanya bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat. Minggu (04/06/2023)
Menurut Kapolsek Mandirancan AKP Maman Hermana kehadiran Apda Sonita dalam kegiatan sambang warga desa binaan ini sangat penting untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat. Selain itu, memberikan himbauna dan ajakan agar massyarakat untuk turut serta berperan aktif dalam menjaga lingkungan sekitar dari gangguan kamtibmas.
Lebih lanjut Kapolsek Mandirancan AKP Maman Hermana menyampaikan apresiasinya terhadap dedikasi dan upaya Aipda Sonita dalam menjalankan tugas sebagai Bhabinkamtibmas. Ia menekankan pentingnya peran polisi dalam membangun kepercayaan dan kebersamaan dengan masyarakat, terutama melalui kegiatan sambang seperti ini.
Warga desa binaan juga memberikan respons yang positif terhadap kunjungan Bhabinkamtibmas. Mereka merasa dihargai dan diakui oleh kepolisian serta senang dengan adanya upaya pendataan anak yang berminat menjadi anggota Polri. Hal ini diharapkan dapat memotivasi generasi muda untuk mengejar cita-cita mereka dan ikut berkontribusi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat.
Dengan adanya kegiatan sambang warga desa binaan ini, diharapkan hubungan yang baik antara kepolisian dan masyarakat terus terjaga dan diperkuat. Selain itu, pendataan anak yang berminat menjadi anggota Polri akan membantu proses seleksi dan ujian mereka, sehingga mampu melahirkan calon-calon anggota Polri yang berkualitas dan mampu memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat.
Polres Kuningan, Kuningan, Kapolres Kuningan, Polda Jabar